Dua tahun terus menemani
pemirsa NET TV, The East kini sudah memasuki beberapa episode musim kedua. Saya
adalah salah satu penonton setia The East dari awal-awal episode walau
kebanyakan lewat streaming. The East adalah sitkom pertama dan satu-satunya
yang mencuri perhatian saya, seorang yang agak kurang suka dengan genre komedi.
The East tetap konsisten tayang dua hari dalam seminggu dengan cerita yang
semakin seru.
Dulu saya pernah bahas
tentang tokoh-tokoh yang ada di The East di masa awal tayang disini. Kali ini saya
ingin membahas tentang penambahan karakter baru dan melepas kepergian karakter
lama di The East Season 2.
Well, pertama saya akan
bahas tentang 3 karakter penting di The East yang sudah meninggalkan sitkom.
The first, Mbak Mutia.
Mbak Mutia yang di perankan oleh Tara Basro diceritakan pindah ke departemen
lain. Karakter lady boss yang super galak dan perfeksionis sempat hadir sekali
dua kali dan kemudian menghilang dari episode cerita. Sempat disayangkan juga,
sosok lady boss seperti Mbak Mutia pergi. Tapi kalian tau gak sih, kalau
karakter Mbak Mutia yang begitu judes itu lama-lama ngebosenin (just my
opinion).
The Second, Mas Dhewo.
Kadep Produksi NET TV yang tiba-tiba saja tidak ada di beberapa episode
belakangan ini. Hanya saja namanya sering disebut atau tokohnya sering
menelepon walau tidak ada scene-nya. Dan saya baru tau, kalau Om Sutan nongol
di tv sebelah. That’s I mean, maybe Om Sutan gak akan muncul lagi di The East.
The Last maybe not least.
Putri yang diperankan Ayushita. Siapa sih yang gak kenal Putri. Dari awal saya
nonton The East, karena ada Ayushita. Dan episode terakhir, sekitar dua minggu
lalu, Putri diceritakan pergi melanjutkan S2 karena dapat beasiswa dari Australia.
Dan scene terakhir putri, berempat dengan Gista, Beby dan Irene. Itu nyaris
baper. Adegan kepergian Putri, setingkat bapernya sewaktu Andhika memutuskan
resign. Dan Putri, You are one of the best character ever in The East. (My View
again).
Meninggalkan yang sudah
pergi, bukan melupakan tapi untuk mengenangnya. Thanks buat tiga karakter
penting yang sudah mewarnai cerita The East.
Kini kita beralih kepada
karakter dan cerita baru The East. Saat ini, Tim Gista memiliki saingan baru,
yaitu Tim Karin. Karin adalah produser Ini Talkshow, Kelas Internasional,
Tonightshow dan Waktu Indonesia Bercana. Karin salah satu kandidat terkuat
selain Gista untuk menempati posisi Eksekutif Produser menggantikan Mbak Mutia.
Dari Gista dan Karin cerita mulai berkembang.
Karin, sosok yang di
perankan Karina Salim ini menjadi pemain tetap (bukan special guest lagi)
ketika Ayushita tidak lagi di The East. Karin adalah seorang workaholic,
disiplin, perfeksionis, galak dan Jomblo.
Ada tiga anak buahnya yang
juga naik dari special guest menjadi pemain tetap di opening disaat yang sama
dengan Karin. Mereka adalah Gito, asisten produksi diperankan oleh Mike Ethan,
Rio, Creative diperankan oleh Marlo Ernesto dan terakhir Clarissa, seorang
Creative diperankan oleh Twindy Rarasati.
Ketiganya memiliki
kepribadian yang berbeda. Gito diceritakan seorang asisten produksi yang
ganteng, tinggi, pintar, nyaris sempurna. Rio, seorang yang sok asik, gaul dan
akrab dengan Irene. Dan Clarissa, seorang penggila horoskop. Jadi kalau kerja,
atau brainstorming, pasti ada kaitan dengan zodiak.
Konflik yang sedang
bergulir saat ini:
- Gista dan Karin sedang gencar dan panas-panasnya bersaing dalm hal apapun. Bahkan hal kecil apapun.
- Beby dan Fajar jadian dan keduanya backstreet.
- Rio, Caesar dan Bimo memiliki channel Youtube dan sedang naik-naiknya vlogging (adegan mereka bertiga terasa mengganggu dan membosankan. Komedinya terlalu dipaksakan menurut saya.
Dibalik
semua itu, kembali lagi. Saya berharap The East tidak sekedar memaksakan komedi
hanya karena itu genre komedi. Banyak adegan yang bukan komedi, malah menjadi
nilai dari The East. Semoga The East tetap konsisten dan panjang.
hay boleh saya tau episode ke berapa karim mulai gabung the east?
BalasHapusKira2 episode 170.
HapusPas jadi bintang tamu di episode brapa
HapusEpisode 166
Hapusthe best comment ever, gua mau nanya demikian, ternyata ada yg nanya duluan
BalasHapusKalo gue suka galak nyaa mbak karin
BalasHapusPemeran dea siapa ya nama aslinya?
BalasHapusDea Rizkita
BalasHapusBoleh info clarissa pertama gabung di the east episode berapa yah ? Terimakasih :)
BalasHapussaya kurang tau. tapi bisa cek di zulu,id. situsnya net tv
HapusBoleh nanya gak, episode pertama kali mas bima main di the east ??
BalasHapussaya kurang tau. tapi bisa cek di zulu.id situsnya net tv.
HapusMenurut saya the east bagusan yang lama yg waktu masih ada Andika, putri, mba Mutia dan mas dewo. Apalagi pas Andika dan fajar liputan di laut ngeliput nadin Chandra winamun. Pas Andika dan fajar mabuk laut. . The best moment
BalasHapusthe east season 2 episode berapa yah?
BalasHapusMba Muti adalah karakter paling bosan dan 100% kami unlike. agak meluat lihat cara wajah dan lakonannya. harap2, si Mutia tak wujud lagi di siaran EAST sampai kapan pun.
BalasHapusMas dwi keluar the east gara2 apa ya ??
BalasHapusKelanjutan cerita adit sm clarisa gmna bro
BalasHapusGan, eps Brapa Yahh bima Mulai Deketin Karin, nikah smpe akhirnya Punya Anak??? Seru Soalnya Nonton di Bagian Itu
BalasHapusMohon di Bantu
Bima muali deketin Karin mulai ep.188 s.d. eps 329
BalasHapusGue kalau mau nonton full episodenya, lewat mana sih ?
BalasHapusLewat zulu.id
Hapuszulu.id skrg kemana ya ? udh gabisa diakses lagi
HapusWaktu special guestnya twinda rarasati episode brp ya?
BalasHapusTwinda rarasati special guestnya episode brp ya?
BalasHapusClarisaa ke nepal episode brp ya?
BalasHapusClarisaa ke nepal episode brp ya?
BalasHapusCuy, ntn dmn ya? Zulu yg 251 kepotong gitu eps.nya
BalasHapus