When you want something, all the Universe conspires in helping you to achieve it - Paulo Coelho, The Alchemist

Sabtu, 25 Maret 2017

Aplikasi Chatting, Media Sosial Jamannya Gue

Tiap tahun, selalu saja ada yang baru di dunia teknologi. Hal yang paling sederhana aja, coba kamu, kamu cek di App store atau Play store. Saya bisa pastikan, selalu aja ada aplikasi terbaru dan ter-update. Apalagi saat ini, Era Milenial makin gokil abiss. Encer aja otaknya kalau berurusan sama internet.


Tapi coba kita berkaca belasan tahun yang lalu. Saat itu Era 90-an yang jadi raja dari segala raja anak muda. Belum ada promo internet yang berjamur. Internet-an kalau enggak di warnet, ya masang dial-up dirumah. Pake kabel telepon buat koneksi internet.

Kalau saat ini yang lagi booming, ada Whatsapp, BBM, Twitter, Vlogging, youtubing, dan lain sebagainya. Dulu juga ada aplikasi chatting dan sosmed yang seru pada jamannya.
Mari saya bahas satu per satu, apa saja yang pernah saya cobain dan rasakan.
Saya mengenal dunia internet sedikit demi sedikit itu di tahun 2008 (Kelas 9). Awalnya cuma tau google doang. Untuk apa? untuk cari bahan PR dan Sinetron yang booming, Kepompong.

Tahun 2008

Tahun 2008, saya kenal yang namanya aplikasi chatting mIRC. Menurut saya, mIRC saat itu, agak mirip dengan aplikasi Telegram yang eksis di tahun 2016 lalu. Kenapa saya bilang mirip? Karena mIRC itu ada fasilitas chatting private dan publik. Nah untuk yang publik, biasanya rame banget. Bisa disebut komunitas chatting lah. Sama seperti telegram, disana ada moderator. Biasanya pada online untuk main Family 100. Bedanya di jaman mIRC gak ada yang namanya main werewolf kaya di telegram.
Kemudian yang paling terkenal dari mIRC itu ada dua.
Yang pertama, mIRC di Indonesia dikenal dengan userID yang alay lebay. Misalkan : C0w0k_Ker3n atau Cewekb0h4y.
Dan yang kedua, kalau ketemu di chat room, hal pertama yang di tanyakan yaitu 'asl pls'. Dimana A(age), S(sex), L(Location), Please. Mulai dari kata ajaib itu, cerita dan perkenalan bahkan kopi darat terjadi diantara orang-orang yang saling ngobrol di mIRC.

Tahun 2008, ada juga aplikasi mig33. Saya sempat nyoba, tapi gak asik. Dan saya juga sudah lupa seperti apa dan bagaimana mig33. Ada Yahoo Messenger juga. Tapi YM sekarang udah jarang banget makenya.

Dan yang paling booming, seniornya Facebook dan Twitter, gak lain dan gak bukan adalah Friendster. Friendster ini bisa dibilang pionernya Medsos saat ini.
di FS, singkatannya Friendster, ada menu 'who viewed me'. Ibaratnya udah bangga kali lah kalau banyak yang ngeliat FS kita dan fitur ini, enggak ada di facebook. Maka bisa dibilang fitur itu adalah kelebihan Friendster.

Tahun 2009

Ada juga ebuddy. Nah untuk ebuddy, saya ingat banget sudah ada terinstall, sewaktu kali pertama punya hape dengan keypad qwerty, Nexian. Pada tau kan? Hape China dengan platform symbian yang yel terkenalnya Nexian, Next Generation. Dan yang benar aja. Nexian itu mirip modelnya dengan Blackberry yang juga muncul belum lama. Kalau beli BB mahal, berarti kita harus nyari hape yang sebelas duabelas mirip. Hehe.

Facebook, selamat datang!! Tahun pertama aku main facebook itu, gak lama setelah aku punya FS dan FS akhirnya tutup usia. Saat ini semua orang pada tau Facebook. Nobody don't know. And You know?? Asli menggelikan sekali kalau lihat status facebook jaman dulu. Baru kemarin di kantor, Saya ditengah-tengah kerja, tiba-tiba saja ngebahas jaman alay2 di status sama temen ngantor saya. Dan Fix banget, kenapa waktu itu kita-kita gak sadar sama kealayan jaman dulu. 
Bayangkan ya, orang-orang yang masih ABG biasanya punya mood yang cepet banget berubah. Kalau sekarang disebut baper, waktu itu bilangnya Galau. Nah karena moodian, suasana hati berubah menjadi status facebook yang isinya lirik lagu. Untung dulu, saya bukan seorang ababil, yang setiap saat update status.

Tahun 2010

Saya ragu ngebuat account twitter di tahun ini. Karena saya gak bisa berpikir. Gimana caranya nulis status atau bahkan lirik lagu dalam 140 karakter. Dan ternyata itu bukan masalah. banyak aplikasi tinyurl atau short url yang bisa dipakai. Ataupun bisa nyepam di timeline dengan akhiran 1 atau 2 atau 3 di setiap status. Biar orang-orang pada tau, statusnya ada lanjutan lagi.
Dan akhirnya, saya putuskan untuk punya account twitter. Dari twitter, semua trending topik atau semua berita yang lagi heboh, saya tau.
Dan hal baru, saya pelajari juga di twitter. Yaitu, dunia Parodi Artis.
Parodi Artis, kalau kamu-kamu tau account seperti Raditya Daki, Selena Gemes, Justin Bibir, dan saya juga pernah nyoba.
Serasa jadi artis, padahal cuma plesetan dan kebalikan dari si artis. Awalnya saya berpikir, saya cocoknya jadi artis apa dan siapa gitu. Terakhir saya memutuskan untuk memparodikan Kevin Julio. Dan langsung dapat persetujuan dan follback dari Kevin. Sayangnya, saya tidak cukup aktif disana. Jarang dan akhirnya lupa password.

Dan bukan cuma twitter, saya juga belajar ngeblog. Dengan belajar sedikit demi sedikit, akhirnya saya punya blog di blogspot. Karena saya ngerasa panjang banget kalau alamat website saya ratnamaria.blogspot.com, maka saya ganti dengan domain gratisan co.cc. Dan gak lama setelah itu, domain co.cc tidak bisa di akses. Maka saya memutuskan pindah rumah. RM's Area saya tutup dan mengekspor semua artikel-artikelnya ke rumah maru. Yaitu blog yang sampai saat ini masih menjadi favorit saya, blog ini.

Tahun 2012

Saat temen-temen saya sudah mulai berganti ke android, layar sentuh. Saat itu, saya baru memilik Blackberry. BB pertama dari THR pertama kali kerja dan BB terakhir saya hingga saat ini, Blackberry Gemini. Dari BB Gemini, saya belajar jadi tukang jualan MX Skin. Skin atau stiker BB yang meledak banget, dan Saya adalah orang yang jualan itu sebelum menjamur beberapa bulan setelahnya. Saya jual skin BB pake open PO. Dan skin BB yang saya jual, tidak seperti skin BB lainnya Teksturnya tebal dan sangat tidak lengket. Agak maha memang. Tapi dari sana, saya dapat untung banyak. Dan kemudian enggak laku karena banyak yang sudah jual.

Melalui BB, saya kenal dengan Blackberry Messenger dan Wechat. Kemudian ada Line dan WA yang sampai saat ini masih terkenal dan dipakai oleh kaum Millenial.

Dan tahun-tahun setelahnya, Generasi 90-an semakin tua, dan para Milenial beranjak remaja. Hingga saat ini, muncul teknologi baru, medsos baru dan semua-semuanya baru. Sampai tadi pagi, saya nonton youtube, dan asli bukan suatu keanehan untuk orang-orang jalan, ngomong-ngomong sendiri di depan kamera. Dan lagi boom banget. ngevlog. Mungkin saya juga akan bahas soal fenomena buatan yang lagi jadi viral.
Selamat Malam.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar