When you want something, all the Universe conspires in helping you to achieve it - Paulo Coelho, The Alchemist

Jumat, 09 Maret 2012

Sejarah Kaskus.us

Sering nangkring di Kaskus?? Tapi ga tau sejarahnya?? Salah satu diantara orang tersebut adalah saya sendiri, saudara.
Bisa dibilang Kaskus merupakan komunitas / forum terbesar nomor satu di Indonesia. Kaskus sendiri merupakan singkatan dari Kasak Kusuk yang awalnya dimulai sebagai komunitas kecil di dunia maya. Pengguna Kaskus disebut juga Kaskuser.


Halaman Depan Kaskus.us

Kaskus didirikan pada 6 November 1999 oleh tiga orang mahasiswa asal Indonesia yang melanjutkan studinya di Seattle, Amerika Serikat. Mereka adalah Andrew Darwis, Ronald Sthepanus dan Budi Dharmawan. Awalnya , Kaskus dibuat untuk memuat informasi dan berita Indonesia untuk mengobati rasa rindu terhadap Indonesia oleh orang Indonesia yang berada di laur negeri. dengan modal awal sebesar Rp. 30.000 ($US 3) untuk membeli server.
Namun semakin lama, Kaskus juga menjadi salah satu tempat yang memiliki peluang besar untuk bisnis online. Tercatat 3.730.031 kaskuser per 31 Desember 2011 pukul 11.55 dengan penambahan jumlah kaskuser setiap perkembangannya.

Fitur - fitur yang terdapat pada Kaskus adalah sebagai berikut :
Kaspay, e-pulsa, Kaskus Ads, Kaskus radio, Kaskus mobile.


Tingkatan pengguna (pangkat) akan naik apabila memberikan komentar pada thread yang ada atau tidak memberi komentar yang tidak bermutu (nge-junk), tingkatan pengguna itu terdiri atas :
0 - 99 postinganNewbie
100 - 499 postinganKaskuser
500 - 749 postinganAktivis kaskus
750 - 999 postinganKaskus holic
1.000 - 3.999 postinganKaskus addict
4.000 - 9.999 postinganKaskus maniac
10.000 - 24.999 postinganKaskus geek
25.000 - 49.999 postinganKaskus freak
Lebih dari 50.000 postinganMade in Kaskus

Tidak ada komentar:

Posting Komentar