Jika Anda menunggu untuk melakukan segala sesuatu sampai Anda yakin benar, Anda mungkin tidak akan pernah melakukan apa-apa...
Jumat, 10 Agustus 2012
Sinetron Kepompong Tayang Ulang
Siapa yang tidak kenal dengan foto diatas? Ya, itu Picture Opening Sinetron Kepompong. Sinetron Kepompong yang tayang perdana pada 17 November 2008 silam dan tamat pada 13 November 2009 telah menghadirkan berbagai kejutan. Mulai dari kisah persahabatan yang kental, kisah percintaan ramaja pada umumnya, kejadian sosial dalam masyarakat hingga konflik keluarga yang terjadi pada umumnya.
Berbagai penghargaan yang diraih oleh sinetron ini.
Masuk sebagai Nominasi Program TV terbaik 2009 di SCTV Awards, keluar sebagai pemenang Festival Film Bandung (Sinetron Remaja terpuji) dan KPI Awards (Program Anak Terbaik).
Selain itu ada Derby Romero, Aryani Fitri, Mikha Tambayong dan Dinda Kirana yang masuk juga dalam Nominasi - Nominasi SCTV Awards 2009 serta Mikha Tambayong yang memperkenalkan suaranya lewat soundtrack yang mengisi sinetron tersebut dan menjadikannya single dalam album perdananya. Selain itu, Sinetron Kepompong juga keluar sebagai pemenang Undakan Maya Indonesia (UMI) dan beberapa pemainnya juga menjadi favorit dalam berbagai Polling Dunia Maya.
Kesukessan sinetron ini juga menggali kreativitas
penggemarnya untuk membuat Fan-Fiction, menjual pernak perniknya hingga muncul Majalah Kepompong diakhir penayangan sinetron ini.
Sinetron ini menceritakan persahabatan 5 orang anak (Indra, Chacha, Tasya, Beby dan Helen) dengan berbagai warna dan karakter. Kemudian menuangkan arti persahabatan mereka ke dalam genk bernamakan De' Rainbow dengan Chacha sebagai Leader. Dengan semboyan "Saling Jujur, Saling bersama dan Bersatu Untuk selamanya" mereka menjalani kisah kehidupan layaknya remaja sekarang ini.
Walau karakter Chacha (Aryani Fitriana) yang tomboy dan tempramen, Indra (Derby Romero) yang lembek tapi sayang pada sahabat - sahabatnya, Tasya (Mikha Tambayong) yang dewasa dan paling lembut diantara de' rainbow, Helen (Tania Putri) yang jenius serta Beby (Dinda Kirana) yang centil, fashionista dan agak lebay, mereka mampu memberikan cara persahabatan yang indah.
Saya akui SCTV memutuskan untuk re-run sinetron Kepompong merupakan strategi yang hebat. Saya sendiri melihat sahabat Kepompong (Kepompong Lovers) begitu gencar mengirim email ke SCTV dan berbagai grup muncul untuk meminta re-run sinetron kepompong sejak 3 tahun lalu tidak digrubris dan seperti angin lalu.
Setelah 3 tahun penantian, sctv kembali menanyangkan sinetron ini pada 13 Agustus 2012 nanti pukul 16.30 merupakan suatu strategi (menurut saya). Karena pasti sudah banyak anak - anak Indonesia yang kini beranjak remaja (bagi mereka yang belum pernah mengenal Kepompong waktu itu) akan menyaksikan sinetron yang mungkin dianggap baru, atau bahkan dianggap sebagai Sinetron keluaran baru yang akan menyaingi sinetron Putih Abu Abu yang juga dibintangi pemain Sinetron Kepompong seperti Derby Romero (Andre) dan Immanuel Kenneth Santana (Darwin) dan juga mengobati rasa kangen untuk teman - teman yang sudah menungggu lama.
Sinetron yang memberi topik dan judul yang berbeda setiap harinya ini diharapkan mampu memberi share rating yang bagus seperti pada tahun 2008-2009 lalu. So, bagi yang dulu ketinggalan episode - episode awal, bisa menonton sinetron yang akan menggantikan sinetron Cinta Bersemi Di Putih Abu - Abu nanti.
Pemain
Aryani Fitriana As Chacha Ananda Yudhistira
Derby Romero As Indra Karina Teguh Jaya
Mikha Tambayong As Tasya Manikam Lukmanto
Dinda Kirana As Beby Gahlia Putri
Tania Putri As Helenna Tiara Azizah
Rendy Samuel As Oyon Suroyon
Adipati Dolken As Virgo Raditya
Sonya Eryka As Claudia
Rani Agustina As Amanda
Detri Warmanto As Ramon Kitara Sakti
Mona Moss As Virka Medusa
Immanuel Kenneth Santana As Rama
Christie Julia As Inez
Soundtrack
Kepompong (Sindentosca)
Gelora Asmara (Derby Romero)
Tuhan Tolong (Derby Romero)
Cintailah Diriku (Derby Romero)
Cinta Pertama (Mikha Tambayong)
dan Album Pertama Derby (Self Title)
Penulis
Mia Amalia dan Tim
Sutradara
Ceppy Gober
Suroso MYS
Produksi
Frame Ritz 2008-2009
Langganan:
Posting Komentar (Atom)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar